Kliksaya adalah satu dari sekian broker PPC lokal Indonesia yang terbukti membayar dan masih menjadi broker yang diminati oleh sebagian dari blogger dalam negeri. Apabila dalam artikel "masa depan ppc Indonesia" saya mengatakan bahwa klik pada iklan sendiri merupakan kegiatan yang mengancam masa depan ppc lokal yang belum terlalu banyak advertisher yang bergabung dengan mereka.
Mungkin di beberapa broker kecil kalian masih berbuat sedikit curang dengan melakukan fraud klik (istilah untuk kalian yang suka melakukan klik sendiri pada blog kalian), tetapi untuk broker sekelas KlikSaya kegiatan ini akan sangat sulit kalian lakukan, kemungkinannya hanya berkisar 1% saja. Apabila kalian didapati (kepergok) oleh script dari situsnya om David (pemilik KlikSaya) maka kalian secara otomatis akan diberi peringatan melalui E-mail kalian, seperti ini :
Dear Saudara *********,
Script kami mendeteksi bahwa pada tanggal 20-03-2013 pukul 22:54, Anda mengklik salah satu iklan pada zona iklan Anda dengan menggunakan IP ***.***.**.**
Perlu kami ingatkan bahwa dalam persetujuan penerbit kami melarang penerbit untuk mengklik iklan pada zona iklan sendiri. Pelanggaran pada poin ini dapat dikenakan sangsi banned permanen terhadap ID dan situs Anda.
Untuk pelanggaran fraud klik ini, kami mengenakan denda sebesar Rp. 1.000,-. Denda ini akan langsung dipotong dari komisi Anda.
Sekali lagi kami himbau kepada Saudara *********
untuk TIDAK melakukan klik terhadap iklan yang terpasang pada zona iklan sendiri.
Apabila Anda merasa tertarik pada materi iklan, Anda dapat login ke KlikSaya.Com, memilih menu Terbitkan Iklan dan submenu Iklan atau Iklan Global, lalu mencentang kata Lihat Detail yang berada di bagian kanan atas tabel. Disini Anda dapat melihat URL dari iklan yang terpasang pada situs Anda.
Regards,
David Ciang
Jadi jangan coba-coba deh kalau kalian hendak mengakali iklan KlikSaya.
Mungkin sedikit ulasan diatas bukan menjadi berita baru bagi kalian yang sudah bermain dengan salah satu broker PPC lokal terbaik di tanah air ini. Tetapi bagi blogger newbie seperti saya informasi seperti ini akan jarang kami dapatkan di broker lokal lainnya. Sudah sedikit basa-basi kita keburu pembahasan inti kita "progam referal KlikSaya 2013" menjadi basi beneran.
Pada tahun 2013 ini KlikSaya membuka kran penghasilan tambahan untuk para publishernya yaitu dengan mengadakan progam referal, beikut adalah kutipan berita tersebut saya ambil langsung dari situs PPC lokal terbaik KlikSaya :
Ajaklah teman dan relasi Anda untuk bergabung menjadi penerbit KlikSaya.Com melalui link referral Anda. Pada saat teman Anda mendapatkan payout, maka kami akan memberikan bonus tambahan sebesar 10% dari nilai payout tersebut kepada Anda! Program referral ini berlaku hingga 31 Desember 2013.
Bagi kalian yang belum mendaftar menjadi publisher di KlikSaya, silahkan Daftar Disini.
Untuk menjadi publisher di KlikSaya memang membutuhkan usaha yang tidak mudah, karena KlikSaya hanya menerima blog yang memiliki trafik diatas 10.000 visitor per bulannya. Saya akan memberikan sedikit cerita pengalaman pribadi saya ketika bergabung dengan Om David ini.
Seperti yang sudah kalian ketahui sebelumnya (apabila kalian mengikuti blog ini dari awal) blog sata ini (Triple Zet) saya buat pada pertengahan bulan November 2012, pada saat awal pembuatan saya masih fokus pada blog saya yang di wordpress, setelah mengetahui bahwa wordpress tidak mendukung iklan PPC (ketinggalan zaman sekali ya saya ini) saya beralih fokus ke blog ini.
Baru pada bulan desember saya sedikit rajin update artikel yang berbau trik blogging dan teknik seo, tujuan saya saat itu adalah untuk belajar. Jadi artikel-artikel yang saya tulis adalah landasan saya untuk mengembangkan blog ini. Saya sedikit bangga melihat perkembangan blog ini yang cukup pesat (waktu itu kunjugan harias bisa mencapai 100 orang), saya sudah mendaftar di beberapa PPC lokal, memang pada awalnya script mereka tidak saya pasang. Minggu ke-dua bulan yang sama, saya mencoba mendaftar di KlikSaya ,meski saya sudah tahu dan mengerti peraturan mengenai 10.000 visitor yang menjadi acuan utama mereka, saya tetap memaksakan memasukkan blog ini menjadi publisher disana.
Pada awalnya saya cukup yakin bahwa blog saya ini bisa mencapai 10.000 visitor per bulan, melihat perkembangan yang cukup lumayan itu. Menurut perhitungan sederhana saya apabila diperlukan 10.000 visitor per bulan untuk menjadi publisher disana, berarti saya harus bisa menggaet sekitar 350 visitor seharinya. Waktu itu saya sedang mengikuti lomba SEO sehingga visitor blog ini juga terjaga di angka 300an. Tetapi saya menjadi sangat terkejut ketika saya melihat laporan mingguan saya, jumlah visitor di blog saya yang seharusnya ada 2000an visitor atau kunjungan menjadi hanya 500 kunjungan di laporan saya. Alhasil pada bulan januari 2013 saya resmi dikeluarkan dari KlikSaya.
Saya orangnya memang cukup ngotot (bahasa Indonesia yang baikny apa yah? ), maka seperti saran om David saya terus mengembangkan blog ini, dan pada awal maret 2013 saya tidak sengaja membuka Google dan mencari kata kunci "broker ppc lokal terbaik". Saya menemukan artikel tentang KlikSaya, yang mengingatkanku pada luka lama yang belum kering (kenapa bahasanya jadi ngawur). Berbekal rasa ingin tahu dan menantang on David lagi, saya mengirimi e-mail ke admin KlikSaya dan menanyakan apakah saya bisa mendatar lagi menjadi publisher KlikSaya dengan username lama saya. Seminggu kemudia saya mendapat balasan yang menyatakan bahwa saya bisa menggunakan username lama saya untuk menjadi publisher baru. <akhirnya>
Sekarang setelah sebulan saya menjadi publisher dan tak ada E-mail cinta dari Om David yang meminta saya meningkatkan vistor blog lagi, saya merasa telah diterima menjadi publisher yang resmi.
Berikut ini adalah Trik mudah untuk bisa menjadi publisher KlikSaya, info berikut ini hanya akan didapatkan oleh kalian yang membaca artikel ini sampai disini.
- Jangan mendaftar pada pertengahan bulan
Apabila kalian mendaftar di KlikSaya diatas tanggal 10, kemungkinan jumlah visitor kalian masih dibawah angka 10.000 pada akhir bulan yang bersangkutan. Pengecualian untuk blog yang sudah sangat ramai. - Perbaiki trafik blog kalian
Cara yang saya lakukan waktu itu adalah dengan memperbanyak menulis artikel, dan memperbaiki teknik SEO saya. Perlu dijadikan referensi pernyataan berikut :- Kunjungan yang dihitung oleh klik saya adalah per IP Unik
- Kunjungan yang menggunakan situs seluler (opera mini, dsb) tidak dapat melihat banner sehingga tidak dihitung. Maka letakkanlah script iklan kalian menyatu dengan artikel kalian.
- Jangan pernah melanggar peraturan
- Segeralah mendaftar menjadi publisher KlikSaya
Jangan hanya duduk manis sambil goyang-goyang jari saja. Ayo buktikan bahwa kalian adalah blogger yang berkualitas. Saya menantang kalian menjadi publisher di PPC KlikSaya, dan buktikan bahwa blog kalian memang layak untuk menjadi publisher disana.
HANYA UNTUK YANG BERNYALI....!!!